•  

Our Top Course
Komunikasi Pembelajaran
( 16 Sections)
 
Pengembangan Media Foto
( 16 Sections)
 

Profil Program Studi S1 Pendidikan Luar Biasa Unesa

 
Program Studi  :  S1 Pendidikan Luar Biasa
Tanggal Berdiri  :  7 November 1996
Koordinator Program Studi  :  Dr. H. Pamuji, M.Kes.
Visi Misi & Tujuan Program Studi S1 Pendidikan Luar Biasa
Universitas Negeri Surabaya
Visi

Unggul dalam Pendidikan Luar Biasa di Masyarakat Global pada Tahun 2025


Misi
  1. Menyelenggarakan pendidikan tenaga pendidik dan kependidikan di bidang pendidikan luar biasa yang bermutu
  2. Menyelenggarakan penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) di bidang pendidikan luar biasa
  3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat berbasis hasil penelitian bidang pendidikan luar biasa
  4. Mengoptimalkan dan memperluas kerja sama dengan stakeholders, baik tingkat nasional maupun internasional.

Capaian Lulusan Program Studi S1 Pendidikan Luar Biasa
Universitas Negeri Surabaya
CPL-1 Mampu menunjukkan nilai-nilai agama, kebangsaan dan budaya nasional, serta etika akademik dalam melaksanakan tugasnya
Dibebankan pada matakuliah:

CPL-2 Menunjukkan karakter tangguh, kolaboratif, adaptif, inovatif, inklusif, belajar sepanjang hayat, dan berjiwa kewirausahaan
Dibebankan pada matakuliah:

CPL-3 Mengembangkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan kreatif dalam melakukan pekerjaan yang spesifik di bidang keahliannya serta sesuai dengan standar kompetensi kerja bidang yang bersangkutan
Dibebankan pada matakuliah:

CPL-4 Mengembangkan diri secara berkelanjutan dan berkolaborasi.
Dibebankan pada matakuliah:

CPL-5 Terampil bekerja mandiri, bekerja sama di dalam tim kolaboratif, bertanggung jawab baik tugas individu maupun tim, serta mengkomunikasikan ide, pendapat, dan argumentasi secara lisan/tertulis

CPL-6 Menerapkan budaya inklusif dalam menjalankan tugas sebagai pendidik PDBK dan wirausaha berlandaskan agama, moral, dan etika

CPL-7 Terampil berpikir logis untuk pemecahan masalah di bidang pendidikan khusus sesuai dengan keahliannya berdasarkan kaidah, tata cara, dan etika ilmiah dalam rangka menghasilkan solusi, gagasan, desain.

CPL-8 Menerapkan keilmuan pendidikan khusus berbasis teknologi dan kearifan lokal dengan mengedepankan pendidikan inklusif

CPL-9 Menemukenali dan mengasesmen PDBK dengan menggunakan berbagai teknik dan strategi.

CPL-10 Merancang kurikulum dan program layanan pendidikan khusus.

CPL-11 Terampil memberikan layanan akademik dan program kebutuhan khusus bagi PDBK

CPL-12 Memanfaatkan media dan teknologi asistif dalam layanan pendidikan khusus

CPL-13 Menguasai konsep teoritis dasar-dasar teori pendidikan yang relevan dengan pendidikan khusus
Dibebankan pada matakuliah:

CPL-14 Menguasai dasar-dasar perancangan, penerapan, penilaian layanan bagi PDBK
Dibebankan pada matakuliah:

Struktur Kurikulum Program Studi S1 Pendidikan Luar Biasa
Universitas Negeri Surabaya
Semester 1
Kode Mata Kuliah SKS
8620202318 Kewirausahaan 2.00
1000002039 Psikologi Pendidikan 2.00
8620203366 Bina Diri 3.00
1000002046 Literasi Digital 2.00
8620202395 Sistem Pemrosesan Informasi Pada Anak Berkebutuhan Khusus 2.00
8620203346 Ortopedagogik 3.00
1000002001 Agama 2.00
8620204345 Ilmu Pendidikan 2.00
8620202325 Psikologi Anak Berkebutuhan Khusus 2.00
Semester 3
Semester 4
Kode Mata Kuliah SKS
8620202385 Statistik 2.00
Semester 5
Kode Mata Kuliah SKS
8620203372 Manajemen Perilaku Anak Spektrum Autis 3.00
8620202382 Sensori dan Perilaku Anak Kesulitan Belajar 2.00
8620202378 Baca Tulis Braille 2.00
8620202387 Keterampilan Mengajar dan Pembelajaran Mikro 2.00
8620202383 Teknologi Asistif 2.00
8620204344 Orientasi, Mobilitas, Sosial, dan Komunikasi 2.00
8620202379 Bahasa Isyarat 2.00
8620202381 Bina Gerak 2.00
Semester 6
Kode Mata Kuliah SKS
8620204076 Internship 4.00
Semester 8
Kode Mata Kuliah SKS
8620206286 Skripsi 6.00
Evaluasi Kurikulum Program Studi S1 Pendidikan Luar Biasa
Universitas Negeri Surabaya

Evaluasi Kurikulum:

Dalam rangka peningkatan kualitas pendidikan, kurikulum S1 Pendidikan Luar Biasa perlu dievaluasi efektivitas dan efisiensinya agar sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan, kebijakan pemerintah dan institusi, serta kebutuhan pengguna lulusan.

Dalam pengembangan kurikulum, perlu dipersiapkan mekanisme evaluasi untuk memastikan keberhasilan Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) prodi dalam memenuhi standar yang ada. Pada Permendikbudristek No. 53 tahun 2023, pasal 5, Standar Nasional Pendidikan yang terdiri atas:

1. standar luaran pendidikan, yaitu standar kompetensi lulusan;

2. standar proses pendidikan, meliputi standar pembelajaran; penilaian; dan pengelolaan);

3. standar masukan pendidikan, meliputi standar isi; standar dosen dan tenaga kependidikan; standar sarana dan prasarana; dan standar pembiayaan). menjadi acuan dalam menyusun, menyelenggarakan, dan mengevaluasi kurikulum. Pedoman Kurikulum S1 Pendidikan Luar Biasa disusun berdasarkan Standar Nasional Pendidikan, Deskriptor KKNI, Standar Perguruan Tinggi, serta Profil Lulusan menjadi Standar Acuan dalam mengevaluasi capaian pembelajaran prodi.

Berdasarkan Permendikbudristek No. 53 tahun 2023, pasal 25, keseluruhan proses pembelajaran yang tertuang pada kurikulum diperbaiki dan ditingkatkan secara berkelanjutan oleh program studi berdasarkan hasil evaluasi minimal terhadap 2 (dua) dari aspek berikut:

a. aktivitas pembelajaran pada setiap angkatan;

b. jumlah mahasiswa aktif pada setiap angkatan;

c. Masa Tempuh Kurikulum;

d. masa penyelesaian studi mahasiswa; dan

e. tingkat serapan lulusan mahasiswa di dunia kerja.

Apabila berdasarkan evaluasi, ditemukan perbedaan atau ketidaksesuaian dengan Standar Acuan, maka rumusan CPL prodi perlu dimodifikasi, atau jika tidak sesuai sama sekali maka CPL prodi tersebut tidak digunakan. Evaluasi ini dilakukan untuk setiap butir CPL prodi. Setelah dilakukan revisi, maka CPL prodi ditetapkan dan menjadi rujukan pada proses evaluasi selanjutnya, misalnya evaluasi terhadap struktur matakuliah (MK). Secara terperinci, evaluasi CPL dijabarkan pada Pedoman Asesmen Ketercapaian Pembelajaran pada Kurikulum Program Studi.

Tracer Study:

Tracer study rutin dilaksanakan oleh program studi S1 PLB setiap tahun. Tracer study dilaksanakan oleh tim task force program studi yang dikoordinasikan oleh Fakultas Ilmu Pendidikan. Tracer study dilaksanakan terhadap alumni, pengguna alumi dan pemangkung kepentingan. Pada pengembangan kurikulum terbaru, hasil tracer study menunjukkan bahwa  72,1% alumni bekerja sebagai pendidik bagi siswa berkebutuhan khusus, 7,0% alumni bekerja sebagai wirausaha, 3,5% alumni melanjutkan studi magister, dan 17,4% alumni bekerja pada berbagai jenis pekerjaan. Lebih lanjut, berdasarkan hasil survei terhadap, terjadi peningkatan lapangan kerja baru sebagai wirausaha sebesar 1,9%. Instrumen dan hasil tracer study tersedia di website program studi.

Landasan Perancangan Kurikulum Program Studi S1 Pendidikan Luar Biasa
Universitas Negeri Surabaya

Pengembangan kurikulum yang ideal dilakukan dengan menggunakan landasan yang kuat, baik secara filosofis, sosiologis, psikologis, historis, maupun yuridis.