Visi Misi & Tujuan Program Studi S2 Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Negeri Surabaya
Visi
Unggul dalam inovasi kependidikan bahasa dan sastra, kukuh dalam pengembangan ilmu bahasa dan sastra berbasis multilingual
Misi
1. Menyelenggarakan pendidik-an dan pembelajaran yang beraksentuasi pada inovasi kependidikan bahasa dan sastra, dan pengembangan ilmu bahasa dan sastra; 2. Menyelenggarakan penelitian yang berorientasi pada inovasi pendidikan bahasa dan sastra, dan pengembangan ilmu bahasa dan sastra; 3. Menyelenggarakan pengabdi-an kepada masyarakat yang berbasis pada inovasi pendidikan bahasa dan sastra, dan pengembangan ilmua bahasa dan sastra; 4. Menyelenggarakan kerjasama dengan pemangku kepentingan (stakeholders) yang berkontribusi pada inovasi pendidikan bahasa dan sastra, dan pengembangan ilmu bahasa dan sastra.
Tujuan
1. Menghasilkan tenaga ahli bidang kependidikan dan keilmuan bahasa dan sastra setingkat magister yang inovatif dan kreatif; 2. Menghasilkan karya penelitian di bidang kependidikan dan keilmuan bahasa dan sastra baik dalam bentuk tesis sebagai tugas akhir mahasiswa maupun penelitian dosen yang berpendekatan interdisipliner atau multidisipliner; 3. Mengabdikan hasil inovasi dan pengembangan kependidikan dan keilmuan bahasa dan sastra demi kemaslahatan masyarakat; 4. Menyelenggarakan kerjasama dengan pemangku kepentingan (stakeholders) yang berkontribusi pada inovasi pendidikan bahasa dan sastra, dan pengembangan ilmu bahasa dan sastra.
Nilai_dasar
Pemikiran kritis, kreatif, interdisipliner, multididipliner, dan transdisipliner di bidang kependidikan bahasa dan sastra; memajukan dan meningkatkan kualitas keilmuan bahasa dan sastra melalui pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat dengan menerapkan dan mengembangkan ilmu Bahasa dan sastra yang multilingual.
Capaian Lulusan Program Studi S2 Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Negeri Surabaya
CPL-1
Mampu menunjukkan nilai-nilai agama, kebangsaan dan budaya nasional, serta etika akademik dalam melaksanakan tugasnya
Mengembangkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan kreatif dalam melakukan pekerjaan yang spesifik di bidang keahliannya serta sesuai dengan standar kompetensi kerja bidang yang bersangkutan
Mampu mewujudkan kecakapan afektif, sosial, akademik, dan lifeskill secara bertanggung jawab dan profesional melalui penerapan konsep/keilmuan, hasil penelitian/inovasi dalam bidang pendidikan bahasa dan sastra, serta dalam bidang keilmuan bahasa dan sastra.
Mampu menyusun ide, hasil pemikiran, dan argumen saintifik yang logis, kritis, sistematis, kreatif dan inovatif dalam bidang pendidikan bahasa dan sastra, serta bidang kebahasaan dan kesastraan secara bertanggung jawab dan berdasarkan etika akademik.
Mampu mengidentifikasi masalah bidang pendidikan bahasa dan sastra, serta bidang kebahasaan dan kesastraan sebagai objek penelitian dan memposisikannya ke dalam peta penelitian yang dikembangkan melalui pendekatan interdisiplin atau multidisiplin;
Evaluasi Kurikulum Program Studi S2 Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Negeri Surabaya
Tindak lanjut hasil dari evaluasi kebijakan PS yakni perbaikan dokumen kurikulum dan pelaksanaan pembelajaran sesuai catatan saran dari pihak auditor yakni GPM dan SPM serta menyerahkan kembali hasil dari perbaikan yang telah diperbaiki dan diperbaharui. Berikut adalah bukti dokumen kurikulum dan dokumen audit internal serta RTM. Evaluasi yang dilakukan Prodi S2 Bahasa dan Sastra mengadaptasi pola penjaminan mutu PPEPP (Penetapan, Pelaksanaan, Evaluasi, Pengendalian, dan Peningkatan). Feedback yang didapatkan dari kegiatan audit internal ini menjadi bahan perbaikan penyelenggaraan prodi S2 Pendidikan Bahasa dan Sastra.
Rekap CPL Program Studi S2 Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Negeri Surabaya