Matakuliah kepemimpinan pendidikan bersifat wajib tempuh bagi mahasiswa program studi manajemen pendidikan. Matakuliah ini membahas berbagai konsep, teori, fungsi, tipologi, gaya dan model/ pendekatan kepemimpinan pada umumnya; selanjutnya pembahasan dikaitkan dengan bidang pendidikan dan lembaga pendidikan di Indonesia, termasuk karakteristik dan kemampuan yang diperlukan bagi pemimpin-pemimpin pendidikan di Indonesia dan kemudian lebih dikonsentrasikan pada kekepala sekolahan ( principalship ) terutama yang berkenaan dengan peran dan fungsi kepala sekolah sebagai pemimpin pendidikan. Kegiatan pembelajaran meliputi pemberian informasi, diskusi, pemberian tugas, presentasi, dan praktek (simulasi) kepemimpinan. Evaluasi hasil belajar dilakukan melalui tes tertulis, tugas, presentasi dan perfomansi dalam simulasi.