Etika politik adalah hal mendasar yang harus dipegang teguh oleh pemegang kekuasaan dan pengambil keputusan agar kebijakannya berjalan sesuai dengan prosedur yang ditetapkan. Matakuliah ini membahas tentang ruang lingkup etika, perbedaan dan persamaan antara etika dan moral, etika politik pejabat negara, konstitusi dan etika politik, agama dan etika politik. Strategi pembelajaran dilakukan dengan tutorial untuk memberi pemahaman konseptual, dan teoritik, kemudian diskusi tentang pentingnya sebuah etika dalam berpolitik, dengan banyak membahas contoh kasus-kasus faktual yang terjadi, seperti maraknya korupsi, kolusi, dan nepotisme.