Fitohormon merupakan ilmu yang mengkaji masalah-masalah terkait dengan hormon tanaman yang menunjang pertumbuhan tanaman secara optimal. Termasuk dalam bahan kajian ini adalah jenis, struktur, sintesis dan transport hormon, fungsi hormon dan interaksi dari berbagai jenis hormon (auksin, sitokinin, giberelin, ABA dan etilen) dalam mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan yang terjadi di dalam tubuh tanaman. Dibahas juga senyawa-senyawa pengatur tumbuh lainnya seperti poliamin, asam jasmonat, asam salisilat dan brasinolid dalam kaitannya dengan kelima hormon di atas terhadap pertumbuhan dan perkembangan pada tumbuhan, mempelajari juga gejala-gejala defisiensi terhadap hormon tertentu. Kajian Fitohormon disertai dengan berbagai keterampilan proses ( minds on activity dan hands on activity ) yang akan digunakan untuk memecahkan masalah dalam bidang hormon tumbuhan dan aplikatifnya. Pembelajaran disampaikan dengan presentasi, diskusi dan praktikum.