Mata kuliah ini mengkaji tentang perencanaan program latihan olahraga yang terdiri dari rencana latihan, periodisasi latihan, program latihan tahunan, dan latihan serta prinsip beban bertambah, prinsip spesiali-sasi (specialization), prinsip perorangan (individualization), prinsip variasi (variety), prinsip beban meningkat bertahap (progressive increase of load), prinsip perkembangan multilateral (multilateral development), prinsip pulih asal (recovery), prinsip reversibilitas (reversibility), prinsip menghindari beban latihan berlebih (overtraining), prinsip melampaui batas latihan (the abuse of training), prinsip aktif partisipasi dalam latihan, dan prinsip proses latihan menggunakan model.