Mata kuliah ini merupakan teknik membuat desain pada tekstil. pembahasan awal mempelajari konsep dasar desain tekstil meliputi ragam hias dan pola hias yang diterapkan pada tekstil. Pembahasan secara mendalam meliputi penerapan ragam hias pada tekstil tradisional yaitu, songket, tenun, batik, jumputan, serta menurut tekniknya : sablon,hand paintingdan air brush. Strategi pembelajaran yang diterapkan berupa diskusi,demonstrasi dan pembuatan tugas dalam bentuk portofolio dan makalah.