Deskripsi Mata Kuliah
Mata kuliah ini menggunakan pendekatan " information processing and Choice " untuk memahami perilaku konsumen dan strategi pemasaran dalam beberapa penelitian pemasaran. Fokus utama dalam matakuliah ini adalah bagaimana peranan aspek kognisi maupun afeksi dalam pengambilan keputusan konsumen. Budaya konsumen, sebagai salah satu faktor yang dapat memotivasi konsumen dalam pengambilan keputusan, akan dibahas dalam perkuliahan ini
CPMK
- Memahami konsep dasar dan metode riset pemasaran serta penerapannya dalam konteks bisnis yang berubah
- Mampu menggunakan perangkat lunak statistik dan teknologi informasi untuk analisis data riset pemasaran
- Mampu menganalisis hasil riset pemasaran untuk pengambilan keputusan yang tepat dalam pengelolaan bisnis.
- Mampu merancang dan melaksanakan riset pemasaran yang etis dan berorientasi pada solusi permasalahan.
- Mengembangkan kemampuan leadership dalam melakukan riset pemasaran secara mandiri dan kolaboratif.