Deskripsi Mata Kuliah
Deskripsi MK Praktik perancangan dan pengelolaan proses belajar mengajar di kelas baik untuk tingkat pendidikan SMA maupun di tingkat pendidikan tinggi S1 sesuai dengan latar belakang profesi mahasiswa. Perkuliahan dilaksanakan dalam bentuk workshop perancangan pembelajaran dan praktik pengelolaan pembelajaran, serta pengamatan berbagai aspek terkait pembelajaran dan sekolah atau lembaga eduecopreneursip.
CPMK
- Mampu mengembangkan kerangka berpikir sebagai dasar mengelola pembelajaran dengan menerapkan pembelajaran inovatif dan metode ilmiah bercirikan eduecopreneurship berbasis kearifan lokal.
- Menerapkan konsep eduecopreneurship berbasis kearifan lokal dan memiliki jiwa kepemimpinan untuk menunjang kemandirian masyarakat di era Revolusi Industri
- Mampu mengelola pembelajaran dan memecahkan masalah bidang pendidikan Biologi dengan mengembangkan model inovatif (HOTS atau TPACK) berciri eduecopreneurship berbasis kearifan lokal.
- Mampu menunjukkan sikap bertanggung jawab dalam mengelola pembelajaran dengan memperhatikan etika akademik dan mampu mewujudkan karakter iman, cerdas, mandiri, jujur, peduli dan tangguh dalam perilaku keseharian.