Matakuliah Manajemen Sumber Daya Pendidikan (MSDP) merupakan Matakuliah Wajib yang harus ditempuh Mahasiswa Program Studi S2 Manajemen Pendidikan. SubstansiMSDP mencakup komponen-komponen pendukung dalam penyelenggaran sistem pendidikan pada tingkat satuan pendidikan (persekolahan) dengan Learning Organization sebagaiTheoritical Frame Work- nya. Secara spesifik Matakuliah MSDP menganalisis instrumental dan environmental input dalam suatu proses manajemenyang mengarah pada situasi di mana seluruh personil secara terus menerus meningkatkan kapasitasnya untuk mengembangkan tindakan baru yang inovatif dan sikap proaktif terhadap tuntutan lingkungan. Kajian sumber daya pendidikan dianalisis secara komprehensif, baik pada tataran teoritis maupun praktis. Penekanantelaah teoritis lebih terfokus pada dimensi-dimensi Learning Organization sebagai dasar dalam pengelolaan input dalamsistem persekolahan. Sementara pada tataran praktis, lebih mengarah pada analisis dinamika permasalahan dan tantangan yang muncul dalam mewujudkan satuan pendidikan sebagai organisasi pembelajar yang sejajar dengan karakteristik satuan pendidikan (sekolah) efektif. perkuliahan dilaksanakan melalui diskusi, observasi dan presentasi. Produk akhir dari matakuliah ini adalah laporan manajemen sumberdaya pendidikan dan artikel