Matakuliah ini mengkaji tentang apresiatif terhadap karya-karya seni rupa dan pembahasan kasus-kasus dalam sejarah seni rupa, meliputi minimalisme, conceptual art, instalasi, site specific, performance & happening art, fotografi seni, video art, pop art & photorealism. Wilayah kajian mulai dari masa post-impresionism hingga perang dunia II, meliputi aspek-aspek filosofis, historis, fisikoplastis, estetis, simbolis, ekspresi, orisinalitas, produksi, kreasi, dan teknik. Dalam perkuliahan ini mahasiswa akan melakukan kegiatan apresiasi, berkunjung ke museum seni, galeri seni, rumah seniman ataupun event-event penting seni rupa, dengan strategi diskusi dan penelusuran pustaka.