Matakuliah ini memberikan pengetahuan dan penguasaan pembuatan karya seni rupa dengan kreasi kriya tekstil melalui berbagai bentuk dan teknik, sampai dengan kreasi bentuk dan teknik bebas, melalui strategi ceramah, tanya jawab, penugasan.
CPL Program Studi pada MK
CPL-5 Memiliki pemahaman tentang perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran seni rupa yang terkini dalam konteks lokal hingga global
CPL-9 Mampu merancang, mengaplikasikan dan mengembangkan keterampilan bidang seni rupa untuk menciptakan karya, media dan sumber belajar yang inovatif untuk kebutuhan pembelajaran dan berwirausaha.
CPMK
CPMK-1 Mahasiswa dapat menganalisis prinsip dan prosedur pembuatan karya kriya tekstil
CPMK-2 Mahasiswa dapat merancang penciptaan karya kriya tekstil berdasarkan pertimbangan fungsi ekspresi dan fungsi penunjang pembelajaran