Matakuliah ini membahas tentang pengetahuan sejarah, alat dan fasilitas pertandingan, mempelajari teknik dasar pertandingan pencak silat yang terdiri dari kemampuan sikap dasar, sikap duduk, kuda-kuda, pola langkah, sikap pasang, tangkisan, tendangan, pukulan, jatuhan, sapuan, tangkapan, dan jurus tunggal IPSI serta memahami berbagai konsep strategi pola serang dan pola sambut dalam pertandingan olahraga pencak silat dan perwasitan, serta penyelenggaraan pertandingan pencak silat. Perkuliahan dilakukan dengan teori dan praktek. Penilaian meliputi teori dan praktek.