Pemahaman pengetahuan karakteristik alat musik gitar Clasic akustik lanjutan serta penguasaan keterampilan dasar memainkanya dengan menggunakan lagu-lagu dan etude tingkat Utama dengan strategi teori dan praktik
CPL Program Studi pada MK
CPL-5 Mampu menguasai teori dan praktik instrumen/vokal untuk pendidikan, pengembangan, penyajian, kreasi, dan pengkajian musik
CPL-6 Mampu mengaplikasikan teori dan praktik musik dalam kehidupan bermasyarakat
CPL-9 Mampu mengaplikasikan aspek teori dan praktik dalam bidang musik yang hasilnya ditampilkan dalam bentuk penyajian kuliah-recital dan penyajian instrumen/vokal (resital).
CPL-10 Mampu bekerja sama dalam ansambel musik/kolaborasi/orkestra, baik sebagai pemimpin maupun anggota, untuk mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan bermusik melalui pendekatan proses pelatihan dan manajerial produksi artistik untuk menghasilkan penyajian karya musik secara kolaboratif.
CPMK
CPMK-1 Memiliki sikap disiplin dan tanggung jawab yang tinggi dalam memainkan instrumen Gitar
CPMK-2 Memanfaatkan sumber belajar dan TIK untuk mendukung perancangan dan pelaksanaan pembelajaran Gitar meliputi studi pustaka untuk mendapatkan data bentuk bentuk model Gitar dan tehnik bermain Gitar, melakukan browsing internet untuk mendapatkan data bentuk pola latihan instrumen piano yang terbaru dengan cara mengunduh pada situs yang gratis atau yang berbayar.
CPMK-3 Merancang/ menyusun/ mendiskusikan/ mempresentasikan/ bentuk pola pola baru dalam instrumen gitar.
CPMK-4 Memiliki pengetahuan tentang instrumen Gitar, ketrampilan memainkan instrumen Gitar dengan berbagai macam teknik pada tingkat dasar serta dapat menyajikan lagu untuk latihan instrumen Gitar di depan kelas