Mata kuliah ini mempelajari tentang pengetahuan biodiversitas dan implementasinya untuk mengatasi tantangan ekologi yangbersifat global yang mencakup pengertian dan peran penting biodiversitas, perspektif global biodiveristas, konsekuensi danperubahan biodiversitas, hotspot, megabiodiversitas, dan diversitas di Indonesia. Selain itu juga membahas tentang isu ataukasus terkait ancaman terhadap biodiversitas di Indonesia dan dihubungkan dengan etika dan konvensi biodiversitas.Perkuliahan akan disampaikan melalui diskusi, presentasi dan penugasan.