Deskripsi Mata Kuliah
Mata kuliah ini berisi tentang pengembangan daya nalar ilmiah melalui studi pustaka dan lapangan di bidang ekonomi moneter dan perbankan, membuat proposal penelitian, mensistematikan inferensi dari studi pustaka, menuliskan dalam bentuk artikel dan menyajikan secara lisan
CPMK
- Mahasiswa mampu memanfaatkan TIK untuk menelusuri informasi dan sumber belajar yang mendukung penyusunan proposal penelitian bidang ekonomi moneter dan perbankan
- Mahasiswa mampu menelaah hasil penelitian di bidang ekonomi moneter dan perbankan
- Mahasiswa menguasai dasar-dasar pembuatan artikel ilmiah di bidang ekonomi moneter dan perbankan
- Mahasiswa mampu mengkomunikasikan gagasan dalam forum ilmiah dan seminar