Deskripsi Mata Kuliah
Matakuliah Sistem Informasi Manajemen pada program studi Pendidikan Administrasi Perkantoran bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang konsep dasar sistem informasi, aplikasi teknologi informasi dalam proses manajemen, serta pentingnya integrasi antara sistem informasi dan fungsi manajemen dalam sebuah organisasi. Ruang lingkup mata kuliah mencakup pengenalan konsep sistem informasi, analisis kebutuhan informasi, perancangan sistem informasi, implementasi teknologi informasi, serta evaluasi kinerja sistem informasi dalam konteks manajemen perkantoran.
CPMK
- Menerapkan konsep dan teori sistem informasi manajemen dalam pengelolaan organisasi secara praktis (C3)
- Menganalisis sistem informasi yang ada untuk mengidentifikasi kebutuhan perbaikan organisasi (C4)
- Mengevaluasi efektivitas penggunaan teknologi informasi dalam mendukung fungsi organisasi (C5)
- Menganalisis dan menyusun laporan berbasis data yang akurat untuk mendukung pengambilan keputusan di kantor (C4)
- Mengevaluasi berbagai platform sistem informasi manajemen untuk menemukan yang paling efektif sesuai dengan kebutuhan spesifik kantor (C5)
- Menganalisis sistem informasi manajemen yang inovatif yang terintegrasi dengan teknologi terkini untuk mendukung kegiatan organisasi (C4)
- Menerapkan prinsip-prinsip manajemen proyek dalam pengembangan sistem informasi untuk administrasi perkantoran (C3)
- Menganalisis kasus-kasus dalam manajemen informasi untuk mengembangkan pemikiran kritis dan solusi yang sistematis (C4)