Deskripsi Mata Kuliah
Mata kuliah kecerdasan buatan merupakan mata kuliah yang berfokus pada eksplorasi konsep dasar, terminologi, aplikasi, dampak, dan proses penyelesaian masalah, serta membahas pertimbangan etis dan pemikiran masa depan dalam kecerdasan buatan. Mata kuliah ini menjelaskan konsep, memberikan contoh, dan membangun solusi algoritma untuk permasalahan kecerdasan buatan menggunakan teknik SEARCHING, REASONING, PLANNING dan LEARNING, khususnya dalam bidang pendidikan.
CPMK
- Mahasiswa dapat menerapkan konsep dasar dan algoritma kecerdasan buatan berbasis data dan informasi untuk mengembangkan solusi cerdas dalam bidang teknologi informasi (C3)
- Mahasiswa dapat menganalisis dan mengevaluasi efektivitas dan efisiensi dari model-model kecerdasan buatan yang diterapkan dalam bidang teknologi informasi (C5)
- Mahasiswa dapat menciptakan strategi pembelajaran yang inovatif dengan mengintegrasikan teknologi kecerdasan buatan untuk mendukung kegiatan pembelajaran (C6)