Deskripsi Mata Kuliah
Mata kuliah ini menjelaskan batasan, ruang lingkup, karakteristik dan perkembangan paradigma manajemen pelayanan publik. Mahasiswa juga dibekali dengan pengetahuan dasar tentang public dan privat goods, prinsip-prinsip pelayanan publik dan standar pelayanan, kelembagaan pelayanan publik dan bagaimana mengelola sumberdaya dan budaya organisasi sehingga mamp meningkatkan kualitas pelayanan publik dan kepuasan pelanggan melalui penanganan keluhan, serta reformasi dan inovasi pelayanan
CPMK
- Mampu menguasai konsep teoritis dalam pelayanan publik untuk mewujudkan nilai-nilai tata kelola pemerintahan yang baik
- Mampu memanfaatkan teknologi informasi dalam mengelola organisasi dalam pelayanan publik
- Mampu merumuskan alternatif solusi atas permasalahan administrasi dalam organisasi pelayanan publik
- Bekerjasama dan memiliki kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan dalam kaitannya dengan pelayanan publik