Deskripsi Mata Kuliah
Mata kuliah ini mengkaji tentang prinsip dasar merancang sintesis senyawa organik melalui pendekatan diskoneksi, strategi sintesis melalui diskoneksi: senyawa aromatik, ikatan karbon-heteroatom, ikatan karbon-karbon, senyawa bifungsional dan senyawa siklik, gugus pelindung, reaksi kemoselektif dan stereoselektif, aplikasi reaksi sintesis dalam sintesis senyawa bioaktif.
CPMK
- Menjelaskan pengertian, kegunaan dan dasar merancang sintesis senyawa organik .
- Menerapkan strategi sintesis melalui diskoneksi senyawa aromatik .
- Menerapkan strategi sintesis melalui diskoneksi ikatan karbon-heteroatom .
- Menerapkan strategi sintesis melalui diskoneksi ikatan karbon-karbon .
- Menerapkan strategi sintesis melalui diskoneksi ikatan dalam senyawa bifungsional .
- Menerapkan strategi sintesis melalui diskoneksi ikatan dalam senyawa siklik .
- Menerapkan gugus pelindung dalam reaksi sintesis kimia organik
- Menjelaskan kemoselektif dan stereoselektif dalam reaksi sintesis kimia organik .
- Menelaah artikel dalam jurnal terkait sintesis senyawa bioaktif.