Deskripsi Mata Kuliah
Kajian tentang proses manajemen secara umum (perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengendalian), prinsip manajemen berbasis sekolah (MBS) meliputi:
peningkatan mutu, bottom up planning and decision making, manajemen yang transparan, dan pemberdayaan masyarakat, Analisis SWOT sekolah latihan, dan aspek-aspek akreditasi sekolah dalam forum diskusi, seminar, serta refleksi.
CPMK
- Memanfaatkan sumber belajar dan TIK untuk mendeskripsikan dan menganalisis manajemen sekolah.
- Memiliki pengetahuan tentang; Proses manajemen secara umum, Prinsip Manajemen Berbasis Sekolah, penjaminan mutu, branding sekolah, Analisis SWOT, Akreditasi sekolah, dan inovasi di sekolah.
- Memiliki sikap bertanggung jawab dalam menyelesaikan tugas perkuliahan manajemen sekolah berupa penyusunan makalah tentang Manajemen Berbasis Sekolah, Analisis SWOT, penjaminan mutu, branding sekolah, dan Akreditasi sekolah