Deskripsi Mata Kuliah
Mata kuliah pengembangan bahan ajar adalah mata kuliah penunjang profil lulusan sebagai pendidik/guru bahasa Jepang dan peneliti muda di bidang pendidikan bahasa Jepang. Mata kuliah ini merupakan mata kuliah wajib bagi mahasiswa semester 3 di Prodi Pendidikan Bahasa Jepang FBS Universitas Negeri Surabaya. Mata kuliah ini membekali mahasiswa agar memiliki keterampilan dalam merancang, menyusun, melaksanakan, dan mengevaluasi bahan ajar dan media pembelajaran bahasa Jepang.
CPMK
- Mampu mendeskripsikan berbagai bentuk bahan ajar dan media pembelajaran bahasa Jepang (CPL-S2)
- Mampu menjelaskan berbagai macam model pengembangan bahan ajar dan pengembangan media pembelajaran (CPL-P2)
- Mampu membuat peta analisis kebutuhan dalam upaya pengembangan bahan ajar dan media pembelajaran (CPL-KK3)
- Mampu mendesain bahan ajar dan media pembelajaran bahasa Jepang (CPL-KK2)
- Mampu menguji kelayakan bahan ajar dan media pembelajaran melalui kegiatan validasi dan ujicoba (CPL-KU1)