Deskripsi Mata Kuliah
Mata kuliah Teori Dan Praktek Pemberdayaan Masyarakat pada jenjang S1 program studi Pendidikan Luar Sekolah membahas tentang konsep, teori, dan praktik pemberdayaan masyarakat. Tujuan dari mata kuliah ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai upaya-upaya pemberdayaan masyarakat serta keterampilan dalam merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi program pemberdayaan. Ruang lingkup mata kuliah mencakup studi tentang partisipasi masyarakat, pembangunan berbasis masyarakat, pengembangan kapasitas masyarakat, serta peran pendidikan dalam pemberdayaan masyarakat.
CPMK
- 1. Mampu mengorganisasikan kegiatan dalam melaksanakan kebijakan publik dan mengikat kinerja pelayanan publik.
- 2. Menguasai konsep teoritis manajemen sektor publik untuk mewujudkan nilai-nilai tata kelola pemerintahan yang baik
- 3. Mampu mengelaborasi konsep, teori dan strategi pemberdayaan masyarakat secara mandiri dan bertanggung jawab
- 4. Mampu menganalisis potensi dan identifikasi kebutuhan pemberdayaan pada suatu kelompok masyarakat atau komunitas
- 5. Mampu mendeskripsikan pendekatan andragogi dalam melakukan pengorganisasian masyarakat dan dalam kegiatan pemberdayaan