Deskripsi Mata Kuliah
Mengkaji konsep dasar dan teori-teori psikologi lingkungan terkait bagaimana lingkungan mempengaruhi perilaku manusia, dilemma sosial terkait lingkungan, perilaku pro-lingkungan, dan aplikasi psikologi lingkungan terkait masalah rumah dan permukiman, bencana alam, masalah perkotaan dan transportasi. Perencanaan dan perubahan lingkungan serta upaya pelestarian lingkungan.
CPMK
- Mampu menganalisis permasalahan lingkungan yang berpengaruh terhadap perilaku manusia menggunakan konsep dasar teori dan asesmen psikologis
- Menyusun rancangan untuk meningkatkan perilaku pro-lingkungan sesuai dengan kaidah penulisan ilmiah
- Mampu memberi alternatif pemecahan masalah terhadap berbagai permasalahan psikologi lingkungan yang muncul dalam kehidupan sehari-hari