Mengkaji substansi program-program perusahaan/lembaga yang bermanfaat bagi sosial dan lingkungan sekitar, sistem informasi, pengaruh internal dan eksternal perusahaan, serta evaluasi program CSR. Pembelajaran dilakukan selama satu semester dengan strategi exposition-discovery learning, metode yang digunakan adalah ceramah, diskusi, studi kasus, simulasi, dan praktik mengevaluasi program-program CSR. Penilaian dilakukan melalui tes tertulis, kinerja, dan evaluasi program kegiatan.