Mata kuliah ini membekali pada mahasiswa dalam hal kemampuan berfikir ilmiah (skeptis, analitis, kritis), mampu menelaah hasil karya ilmiah dan kasus - kasus terkini terkait dengan bidang ekonomi, keuangan, dan bisnis Islam. Mata kuliah ini diberikan agar mahasiswa mampu mempersiapkan dan menyusun proposal penelitian dengan benar sesuai pedoman penyusunan skripsi, melalui kegiatan mapping artikel dengan tema terkait ekonomi, keuangan, dan bisnis Islam., identifikasi fenomena sebagai dasar urgensi penelitian, menyusun rumusan masalah, manfaat dan tujuan penelitian. Perkuliahan ini juga mewajibkan mahasiswa untk melakukan eksplorasi teori-teori yang relevan, merumuskan hipotesis dengan benar, dan mendesain metode penelitian yang mampu menjawab rumusan masalah yg disusun. Tujuan akhir dari mata kuliah ini agar mahasiswa mampu menyelesaikan studinya dan lulus tepat waktu