Refining Visual Language . Kuliah ini mengembangkan kapasitas mahasiswa untuk mewujudkan seni 3 dimensional melalui berbagai media dan teknik pilihannya. Program ini berfokus pada pengembangan individu dan ekspresi pada tingkat lanjutan berdasar bidang keahlian. Penekanan pengembangan dialog dan metodologi yang memurnikan dan mengeksplorasi wilayah artistik yang otentik. Segala pendekatan dipersilahkan, fokus pada upaya menemukan masalah/wacana yang menarik dan menemukan bahan/metafora yang paling tepat untuk mewujudkan konsep karya. Dialog akan berpusat pada pengembangan kekuatan ide-ide pribadi dalam kaitannya dengan masyarakat luas. Dalam kuliah ini mahasiswa diharuskan untuk mengembangkan strategi individu, ideolect (citra khas), ide-ide dalam praktek berbasis studio melalui berbagai strategi kritis dan rekonstruktif. Pola perkuliahannya adalah bahwa pengalaman belajar mensimulasikan kehidupan kerja praktisi/seniman profesional. Mahasiswa akan terlibat dalam refleksi kritis dan diskusi. Mengkonsolidasikan materi dan keterampilan teknis, kemampuan refleksif dan penelitian, untuk mengembangkan praktik seni yang otonom. Mengartikulasikan visi dan filosofi seni sebagai profesi.