Deskripsi Mata Kuliah
Matakuliah ini membahas tentang unsur-unsur hara yang dibutuhkan tanaman untuk menyokong pertumbuhan tanaman yang optimal, termasuk di dalamnya pengklasifikasikannya, mekanisme penyerapan yang dilakukan oleh tanaman baik melalui akar maupun daun sampai keterlibatan unsur-unsur tersebut dalam proses-proses vital misalnya fotosintesis, metabolisme Nitrogen, dan proses-proses lainnya yang terkait dengan asimilasi unsur-unsur hara. Termasuk di dalamnya akan dibahas akibat defisiensi dan kelebihan hara bagi tumbuhan serta cara mendiagnosis defisiensi dan kelebihan hara tersebut secara praktis. Kajian terhadap simbiosis tanaman dengan mikroorganisme lain yang terkait dengan ketersediaan hara juga menjadi bahan kajian misalnya dengan Rhizobium, Mikoriza, bakteri pelarut fosfat dan mikroorganisme lainnya. Proses dekomposisi yang terjadi di dalam tanah terkait dengan ketersedian hara dan senyawa-senyawa allelokemi yang ada di tanah akibat proses tersebut juga termasuk dalam bahan kajian ini. Dalam Matakuliah ini, dipelajari juga cara-cara mengenai rhizosfer misalnya dalam kaitannya dengan lahan marginal, gradien-gradien rhizosfer dan hara yang terdapat di setiap gradien rhizosfer. Matakuliah ini disajikan dalam bentuk teori dan praktik untuk memfasilitasi berbagai keterampilan proses (minds on activity dan hands on activity) yang akan digunakan untuk memecahkan masalah dalam bidang hara tanaman dan aplikatifnya untuk menunjang tumbuhnya jiwa ecopreunership, peneliti dan quality control terkait ilmu hara. Pembelajaran dikemas dengan pendekatan student-certered learning menggunakan berbagai metode sesuai dengan karakteristik materi misalnya presentasi, diskusi, dan praktikum atau strategi pembelajaran lainnya.
CPMK
- 1. Menerapkan dan mengkomunikasikan konsep-konsep hara tumbuhan dan interaksi organisme bagi ketersediaan hara mineral (CPL-2, CPL-3).
- 2. Menerapkan konsep ilmu hara dalam mengatasi masalah-masalah terkait dengan hara mineral dalam kehidupan sehari-hari berdasarkan identifikasi dan dikenalinya gejala-gejala defisiensi dan kelebihan hara mineral bagi tanaman (CPL-2, CPL-3).
- 3. Memiliki jiwa ecopreneurship, peneliti atau quality control yang dapat dikembangkan dan diaplikasikan terkait dengan hara tumbuhan (CPL-7)
- 4. Mengambil keputusan yang tepat berdasarkan analisis informasi dan data, serta mampu memberikan petunjuk dalam memilih berbagai alternatif solusi secara mandiri dan kelompok dalam bidang hara tumbuhan (CPL-9)
- 5. Memiliki sikap mandiri, jujur, dan bertanggung jawab dengan menerapkan konsep-konsep dan prinsip-prinsip ilmu hara dalam keseharian yang aman (CPL-10)