Mata kuliah ini membahas mengenai penanganan psikologis terhadap korban bencana alam dan non alam berdasarkan pendekatan psikologis serta prosedur penanganannya (PFA, Psikoedukasi, Trauma Healing sebagai bentuk dukungan psikososial)
CPL Program Studi pada MK
CPMK
CPMK-1 Sikap - Memiliki sikap positif terhadap diri, lingkungan dan berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat terutama pada berbagai permasalahan akibat bencana alam maupun bencana non alam - Memiliki sikap peduli menolong dan berjiwa kemanusiaan secara bertanggungjawab pada masyarakat yang sedang mengalami masalah baik bencana alam maupun non alam - Memiliki sikap kerjasama dalam memberikan bantuan atau melibatkan diri dalam kegiatan penanganan korban bencana alam dan non alam
CPMK-2 Pengetahuan - Mengetahui dan memahami definisi psikologi krisis dan bencana - Memahami keterkaitan psikologi dengan ilmu lain dalam penanganan bencana - Menjelaskan perbedaan bencana yang disebabkan oleh alam dan manusia (non alam) - Memahami tahapan dalam manajemen bencana-mitigasi bencana alam dan non alam - Memahami dinamika psikologis dan krisis mental pada korban bencana/penyitas bencana alam dan non alam - Memahami dinamika psikologis dampak dari bencana bencana alam dan non alam pada berbagai kelompok (Usia, gender, status sosial ekonomi) - Memahami konsep intervensi dan prosedur intervensi psikologis terhadap korban atau penyitas bencana alam dan non alam - Memahami jenis intervensi psikologis dan contoh peran psikologis dalam penanganan psikologis pada korban bencana alam dan non alam - Memahami bagaimana teknis intervensi penanganan psikologis pada korban atau penyitas bencana alam dan non alam