Mengkaji konsep struktur data dan algoritma yang dapat diaplikasikan pada program komputer. Pembahasan diawali dengan pengertian algoritma dan algoritma-algoritma sederhana seperti searching atau sorting dan bagaimana menganalisa algoritma tersebut. Kemudian dibahas struktur data dasar yang meliputi linked-list, stack, queue, dan tree. Selanjutnya dibahas algoritma serta struktur data yang sesuai untuk menyelesaikan permasalahan pada kehidupan sehari-hari melalui pembelajaran berbasis tugas individu dan kelompok serta mendemonstrasikan hasilnya pada program komputer