Course Description
Matakuliah Desain dan Sistem Pembelajaran Manajemen Pendidikan merupakan matakuliah wajib dengan bobot 2 SKS memuat kajian tentang teori desain dan sistem pembelajaran manajemen pendidikan khususnya yang dikaitan dengan manajemen kurikulum. Substansi matakuliah ini diarahkan pada 1) Konsep Desain dan Sistem Pembelajaran dengan teori ADDIE; 2) Konsep Desain dan Sistem Pembelajaran dengan Teori Walter Dick; 3) teori-teori desain dan sistem pembelajaran di PAUD, Pendidikan Dasar dan Menengah, Pendidikan Vokasi, Pendidikan Tinggi, dan Pendidikan dan Pelatihan; dan 4) Desain Pengembangan Kurikulum, Manajemen Peserta Didik, dan Sistem Pembelajaran.
Program Objectives (PO)
- CPMK-1. Mampu merancang program dan strategi desain dan sistem pembelajaran melalui perencanaan kurikulum dan pembelajaran yang visible, flexible, dan relevan dengan dinamika perkembangan pendidikan, konteks dan kebutuhan masyarakat
- CPMK-2. Mampu merancang blueprint, melaksanakan, dan mengevaluasi desain dan sistem pembelajarandengan menjabarkan konsep pembelajaran (pedagogik, andragogik, paragogik, heutagogik) pada peranan administrator pendidikan serta mampu melakukan validasi akademik bidang manajemen pendidikan secara efektif
- CPMK-3. Mampu mendampingi dan mengarahkan masyarakat dalam pengembangan desain dan sistem pembelajaran manajemen pendidikan secara bertanggung jawab berdasarkan etika akademik dalam bidang manajemen kurikulum dan manajemen peserta didik yang adaptable